RPPH TK KELOMPOK A DAN B TEMA BINATANG SUB TEMA BINATANG HIDUP DI AIR

RPPH TK KELOMPOK A DAN B TEMA BINATANG SUB TEMA BINATANG HIDUP DI AIR. RPPH merupakan kependekan dari Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian yang berlaku di jenjang PAUD meliputi (TK, KB, SPS, TPA, dan lain-lain). RPPH merupakan salah satu administrasi bagi guru PAUD yang tidak kalah pentingnya dengan administrasi lainnya. RPPH TK mempunyai 2 macam berdasarkan usia peserta didik, yaitu antara lain : Usia 4 sampai 5 tahun disebut Kelompok A sedangkan usia 5 sampai 6 tahun disebut Kelompok B. Antara kelompok A dan B mempunyai kesamaan dalam hal Tema, Sub Tema, dan Sub-Sub Tema. Perbedaan yang mendasar kedua RPPH TK dari kelompok A dan B adalah terletak pada materi yang diajarkan kesiswa. Pada kelompok B tingkat kesulitannya lebih besar dari pada Kelompok A. Disamping materi yang diajarkannya, ada lagi yang menjadi pembeda dari kedua kelompok tersebut yaitu dalam penentuan Kompetensi Dasar (KD) yang bisa anda lihat sendiri pada Permendikbud Nomor 137 tahun 2014 mengenai Standar Nasional Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
RPPH TK KELOMPOK A DAN B TEMA BINATANG SUB TEMA BINATANG HIDUP DI AIR
RPPH TK KELOMPOK A DAN B TEMA BINATANG SUB TEMA BINATANG HIDUP DI AIR

Untuk RPPH TK yang akan kita bahas dalam kali ini adalah RPPH TK pada Tema Binatang Sub Tema Binatang yang Hidup di Air. Penentuan Tema dan Sub Tema tersebut berdasarkan minggu efektif yang terlah di tentukan pada Prota dan Promes yang dibuat sebelumnya pada awal ajaran baru, apabila kali ini adalah Tahun Pelajaran 2019/2020 maka yang akan kita gunakan sebagai acuan penentuan Minggu efektif yaitu Prota/Promes di Tahun Pelajaran 2019/2020 dalam Semester 1.
Baca juga artikel terkait: Prota dan Promes PAUD Semester 1 Tahun Pelajaran 2019/2020
Dalam penentuan minggu efektif ternyata tema Binatang sub tema Binatang yang hidup di Air terdapat pada Minggu ke 12 dari keseluruhan minggu efektif. Minggu efektif pada Semester 1 Tahun Pelajaran 2019/2020 mempunyai 17 Minggu efektif yang dapat kita lihat pada Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2019/2020.
Baca juga : Kalender Pendidikan (Kaldik) PAUD/TK Tahun Pelajaran 2019/2020 
Untuk RPPH TK Sub Tema Binatang yang hidup di Air  dijabarkan menjadi beberapa sub-sub tema, yang nantinya akan dijadikan menjadi RPPH. Satu RPPH terdiri satu sub-sub tema, jadi sebelum guru TK/PAUD membuat RPPH maka terlebih dahulu menentuka sub-sub tema dari sub tema tersebut. Misalkan kita tentukan dari sub tema Binatang yang hidup di air menjadi sub-sub tema berikut ini.

  • hari Senin, Jenis Binatang Air
  • hari Selasa, Ikan
  • hari Rabu, Binatang Laut
  • hari Kamis, Kura-kura
  • hari Jum'at, Binatang Air Tawar
  • hari Sabtu, Ikan Lele
Sub-sub tema diatas hanyalah contoh saja yang kami ambil dari RPPH TK Kelompok A dan B yang sudah kami buat sedemikian rupa. RPPH tersebut dibuat menggunaka format Microsoft Word sehingga dengan mudahnya ana operasikan. Anda tinggal mengubah tanggal, nama Sekolah, Guru dan Kepala Sekolah ataupun Penyelenggara baik di jenjang PAUD Lembaga KB. Berikut file-filenya yang dapat anda lihat sebagai referensi.
  1. RPPH TK Kelompok A Tema Binatang Sub Tema Binatang yang Hidup di Air
  2. RPPH TK Kelompok B Tema Binatang Sub Tema Binatang yang Hidup di Air
Semoga artikel yang kami buat ini bermanfaat bagi anda semua, terutama yang kesusahan dalam membuat administrasi guru di Jenjang PAUD khususnya lembaga TK.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RPPH TK KELOMPOK A DAN B TEMA BINATANG SUB TEMA BINATANG HIDUP DI AIR"

Posting Komentar