Gambar Mewarnai APE PAUD Tema Lingkunganku Sub Tema Keluarga

Gambar Mewarnai APE PAUD Tema Lingkunganku Sub Tema Keluarga. Dalam pelaksanaan proses pembelajaran tidak lengkap rasanya apabila tidak menggunakan alat peraga. Dalam dunia anak, mereka akan mengetahui apa yang disampaikan oleh gurunya apabila menggunakan benda asli secara langsung atau bisa juga benda tiruan bahkan gambar yang menyerupai benda tersebut. Pembelajaran tersebut disebut sebagai pembelajaran yang bersifat konkrit. Konkrit artinya nyata dan proses pembelajaran ini dilaksanakan pada anak di jenjang awal yaitu Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) meliputi Taman Kanak-Kanak (TK), Kelompok Bermain (KB), Taman Penitipan Anak (TPA), dan Satuan PAUD Sejenis (SPS) serta lainnya yang sederajat dengan PAUD.

Gambar Mewarnai APE PAUD Tema Lingkunganku Sub Tema Keluarga
Gambar Mewarnai APE PAUD Tema Lingkunganku Sub Tema Keluarga

Proses pembelajaran di jenjang PAUD dilaksanakan berdasarkan perencanaan yang disebut dengan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) baik Harian (RPPH) maupun Mingguan (RPPM). Dalam RPPH/RPPM PAUD terdapat skenario proses pembelajaran dan alat serta bahan apa saja yang akan dibawa pada saat dikelas. Alat dan bahan ini berdasarkan materi yang akan diterangkan terkait dengan tema dan sub tema. Misalnya saja Tema Lingkunganku dengan Sub tema Keluarga, maka Alat dan Bahan dalam proses pembelajaran yang dibawa adalah gambar APE seperti gambar Ayah, Ibu, Adik, Hewan Peliharaan, dan Gambar Sekeluarga. Gambar tersebut juga bisa berupa gambar yang belum diwarnai sehingga anak-anak akan mewarnai gambar yang disediakan guru.


Gambar-gambar tersebut telah kami siapkan dengan menggunakan Microsoft Word sehingga anda sebagai guru dijenjang PAUD bisa mengambil file tersebut dan mencetak file tersebut berdasarkan jumlah anak yang dikelas anda. Gambar tersebut adalah bahan, tidak lupa juga anak-anak diberitahu sebelumnya untuk membawa alat mewarnai berupa crayon atau pensil berwarna.
Gambar-gambar mewarnai untuk tema lingkunganku sub tema keluarga bisa anda ambil dalam Google Drive gambar-gambar tersebut kami jadikan satu file agar anda sebagai guru PAUD bisa memilih sesuai keinginan dan selera anda yaitu sebagai berikut.
Untuk gambar-gambar yang lainnya bisa anda lihat di artikel sebelumnya, namun dengan tema yang berbeda seperti :
  1. Gambar Mewarnai PAUD Tema Diri Sendiri Subtema Identitas Diri;
  2. Gambar Mewarnai PAUD Tema Diri Sendiri Subtema Tubuhku; dan
  3. Gambar Mewarnai PAUD Tema Diri Sendiri Subtema Pancaindera.
Semoga artikel yang berjudul Gambar Mewarnai APE PAUD Tema Lingkunganku Subtema Keluarga dapat bermanfaat bagi anda khususnya guru PAUD dalam pelaksanaan pembelajaran agar berjalan dengan lancar.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Gambar Mewarnai APE PAUD Tema Lingkunganku Sub Tema Keluarga"

Posting Komentar