RPPH PAUD TEMA DIRI SENDIRI SEMESTER 1 KURIKULUM 2013 TAHUN PELAJARAN 2018/2019

RPPH PAUD TEMA DIRI SENDIRI SEMESTER 1 KURIKULUM 2013 TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Awal ajaran baru merupakan awal kesibukkan bagi para pendidik yaitu dalam hal Administrasi Sekolah dan Guru. Sekali lagi saya sampaikan bahwa administrasi guru sangatlah penting untuk dikerjakan karena setiap apa yang kita lakukan walaupun dalam masalah pembelajaran di kelas sangatlah baik dari awal sampai akhir namun tanpa adanya catatan pada proses pembelajaran tidak ada artinya bagi para pengawas atau penilik PAUD. Para penilik PAUD atau pengawas akan memeriksa administrasi Sekolah dan Guru PAUD sebagai bentuk penilaian untuk pendidik dan Satuan Pendidikan. 
Salah satu administrasi yang tidak kalah pentingnya yaitu Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian atau yang kita kenal dengan RPPH. RPPH pada PAUD diawal semester 1 Tahun Pelajaran 2018/2019 yaitu bertemakan Diri Sendiri. Untuk tema Diri Sendiri di Jenjang PAUD terdapat sub-sub tema yang dapat diriinci menjadi 3 bagian untuk 3 minggu. Untuk minggu pertama Sub Tema Macam-macam Anggota Tubuh, Kedua Identitasku, dan Ketiga Kesukaanku. Karena ini sudah minggu ke 2 dan melewati minggu ke 1 sehingga pada artikel ini saya akan membahas Tema Diri Sendiri dengan Sub Tema Macam-macam Anggota Tubuh dan Identitasku.
RPPH PAUD TEMA DIRI SENDIRI SEMESTER 1 KURIKULUM 2013 TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Untuk Sub Tema Macam-macam Anggota Tubuh terdiri beberapa fokus pembelajaran yang dibagi menjadi 6 kali atau 6 hari pembelajaran yang dibuat untuk RPPH PAUD Tema Diri Sendiri Minggu ke 1, fokus pembelajaran tersebut antara lain : Hari Senin dan Selasa membahas Kepala, Tangan dan Kaki, Rabu Ciri-ciri Anggota Tubuh, Kamis Jenis Rambut, Warna Kulit, Bentuk Tubuh, Jum'at dan Sabtu membahas Tubuh. Sedangkan untuk Sub Tema Kedua untuk RPPH Minggu ke 2 yaitu Identitasku mempunyai fokus pembelajaran dalam 6 fokus pembelajaran selama 6 hari yaitu hari Senin Nama, Selasa Usia, Rabu Jenis Kelamin, Kamis Alamat Rumah, Jum'at Ayah dan Ibu, Sabtu Keluarga. Untuk Sub Tema 3 akan kita bahas diartikel yang akan datang yaitu minggu ke 3 pada Tema Diri Sendiri.


Apabila anda membutuhkan file RPPH PAUD Tema Diri Sendiri Minggu ke  1 dan 2Semester 1 Kurikulum 2013 Tahun Pelajaran 2018/2019, bisa anda download dibawah ini.
  1. RPPH PAUD Tema Diri Sendiri Minggu ke 1
  2. RPPH PAUD Tema Diri Sendiri Minggu ke 2
Semoga artikel diatas bermanfaat bagi anda yang membutuhkannya, karena administrasi PAUD sangatlah penting untuk dikerjakan oleh karena itu lebih kita mengerjakan sedini mungkin agar pembuatan Administrasi PAUD terutama yang berkaitan dengan RPPH di Semester 1 Tahun Pelajaran 2018/2019 dapat semaksimal mungkin. Tidak ada gading yang tidak retak begitu pula dengan pembuatan artikel ini pasti banyak kekurangan dan kesalahan dalam kata-kata oleh karena itu saya sebagai penulis artikel ini mohon maaf dan sekali lagi semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RPPH PAUD TEMA DIRI SENDIRI SEMESTER 1 KURIKULUM 2013 TAHUN PELAJARAN 2018/2019"

Posting Komentar